Bunda Cekatan

Jurnal Puasa Pekan-2; Susun Prioritasmu, Tetapkan Tujuanmu dan Buat Langkah Nyatamu..

Alhamdulillah sudah masuk ke Pekan kedua Tahap Kupu-Kupu..,

Setelah menyimak penjelasan magika, saya dapat banyak pencerahan kenapa kita harus susah-susah menjadi mentor dan bukan cuma menjadi mentee saja. Ada banyak hikmah disana rupanya.

Dalam metode mentorship, sebagai mentee, kita butuh teman belajar yang mendampingi yaitu mentor, maka kita dilatih untuk berdialog dengan diri sendiri, banyak merefleksi diri sampai mana tahapan belajar kita. Lalu pada saat yang sama, sebagai mentee kita butuh seseorang yang mendampingi proses belajar kita, mengambil posisi yang memandang kita dari perspektif lebih luas dan lebih obyektif.

Sementara dengan menjadi mentor, kita juga dilatih untuk belajar bersikap senang dengan kemajuan perempuan lain, ikut mendukung orang lain berkembang, berbagi pengalaman dan ilmu. Gerakan woman support woman. Masyallah..

Dalam mentoring juga ada siklus berulang yang akan kita temui, yaitu ; Pengalaman – Refleksi – Informasi – dan Tindakan. Kita tidak harus merasakan banyak kegagalan dalam perjalanan belajar kita, karena kita akan banyak memetik pengalaman dari mentor kita. Mana yang bisa kita ambil hikmah dan pembelajaran dalam tahap belajar kita.

Nah, dalam tugas jurnal kali ini, tugas kita adalah :

  • menyusun prioritas yang ingin dicapai di Tahap Bunda Cekatan,
  • menetapkan tujuan jangka pendek, menengah dan jangka panjang,
  • lalu mem-breakdown ke dalam langkah-langkah nyata.

Salah satu yang menarik adalah kita diminta untuk melakukan temu virtual dengan mentor dan mentee kita. Dengan mentee saya, mbak Fifit dari Cirebon, alhamdulillah bisa temu Video Call di hari Rabu sore. Sementara dengan mentor saya, mbak Hemy dari Tangerang Selatan, alhamdulillah ketemu jadwal yang cocok, baru di hari Minggu pagi.

Rasanya menyenangkan sekali bertemu saudara baru, yang langsung bisa akrab satu sama lain, saling mendukung dalam kebaikan. Masyallah

institutibuprofesional #hutankupucekatan #tahapkupukupu #goalskupukupu

Leave a comment